Rabu, 18 Mei 2016
WISUDA ADALAH AWAL , BUKAN AKHIR !!
Assalamu'alaikum wr.wb.
Jika ada diantara pembaca yang telah melaksanakan, sedang melaksanakan, atau bahkan sudah selesai melaksanakan kuliah, kata wisuda sudah tak asing lagi bagi dunia pendidikan khususnya perkuliahan.
Namun sering kali orang menilai bahwa wisuda adalah akhir.. Beda dengan saya pribadi, wisuda adalah tahap awal dimana selanjutnya kita ditantang dan harus siap melakukan apa itu dunia kerja . Bagaimana tidak ? Kita kuliah untuk apa kalau bukan untuk melanjutkan jenjang pekerjaan !!! Apa kita kuliah hanya untuk meraih tittle saja ? Apa kita kuliah hanya untuk mencari sensasi saja ? Tentu tidak kan !! Jangan sampai hal semacam itu ada dalam fikiran kita . Jika kita sungguh-sungguh melanjutkan kuliah , maka kita juga harus sungguh-sungguh melanjutkan tingkatan selanjutnya .
Jangan pernah menganggap kuliah hanya suatu hal yang mudah dan sepele. Mahasiswa-mahasiswi semua akan dibuat pusing dengan yang namanya kuliah . Loh kok bisa !! Karena di dalam pendidikan , kita diwajibkan untuk belajar , belajar dan belajar .
Bagaimana bisa sukses jika kita tidak mau belajar !! Lalu apa guna kita kuliah , kalau belajar saja malas-malasan .
Seringkali kita jumpai rekan-rekan yang banyak menganggap kuliah itu gampang . Yang penting masuk , bayar uang semester , lalu setelah selesai ...wisuda deh !!! Itu salah satu contoh pemikiran yang sama sekali tidak dibenarkan . Serta termasuk tidak sungguh-sungguh dalam melaksanakan kuliahnya .
Teman-teman ...jangan sampai seperti itu ya !! Belajarlah terus sampai kita sukses, bahkan sudah suksespun masih perlu belajar . Karena belajar boleh dimana-mana , kapanpun itu .
KENAPA WISUDA ITU AWAL ? BUKAN AKHIR ?
Pertanyaan saya dan akan saya jawab sendiri .hehehe...
Wisuda memang dilaksankan ketika kuliah telah selesai. Banyak dari kita menilai wisuda adalah akhir masa perjuangan. Justru menurut saya itu terbalik, karena dari ilmu yang saya dapatkan, wisuda adalah awal dari perjuangan kita menuju kesuksesan .
Sebenarnya wisuda tidak terlalu penting bagi saya. Kenapa ? Karena yang lebih penting daripada wisuda adalah ilmu yang telah kita dapat selama bertahun-tahun. Jadi wisuda hanya sebatas memperkenalkan kepada publik atau umum bahwa pendidikan yang dilaksanakan telah usai dan berakhir.
Rugilah bagi mereka yang telah diwisudakan , namun ilmu yang dicari selama ini kosong. Dalam arti kita telah melaksankan kuliah sampai dengan selesai dan sudah wisuda , tetapi ketika kita naik ke jenjang pekerjaan , kita tidak bisa apa-apa. Padahal setahu saya , jika kita sudah mendapatkan apa itu gelar Sarjana, kita diwajibkan pintar dan bisa menguasai ilmu yang telah didapatnya selama ini.
Namun sangat rugi bagi mereka yang hanya kuliah karena ingin mendapat pujian , sanjungan oleh orang banyak . Dan pada akhirnya ilmu yang didapat hanya zong !! Rugi kan kawan .Kita kuliah dengan uang orangtua , tapi kita telah mengecewakan mereka .
Oleh karena itu , marilah kita semua bersungguh-sungguh dalam belajar . Kita belajar bukan untuk mendapat kalimat-kalimat indah yang dilantunkan oleh orang banyak , melainkan kita belajar untuk diri kita sendiri , untuk bekal kita memajukan bangsa dan generasi yang akan datang .
Niat tulus serta ikhlas pasti akan mendatangkan hasil yang mulus pada akhirnya nanti .
Belajarlah , maka kita akan menjadi pelajar yang sesungguhnya . Junjung dan taatilah nilai-nilai pendidikan . Sukseskan generasi masa depan .
Semangat kawanku !!!!
Semoga bermanfaat
Salam sayang dan sukses selalu .
NITAELEK
---------------
Langganan:
Posting Komentar (Atom)


Tidak ada komentar:
Posting Komentar